iklan

Home / Politik dan Pemerintahan

Rabu, 14 Desember 2022 - 06:55 WIB

Bupati Tegaskan Perkuat Strategi Percepat Vaksinasi Booster

Sumbawa Besar (Sumbawasatu.com)-Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah menegaskan, Satgas Covid-19 dan OPD terkait harus menerapkan strategi yang tepat guna meningkatkan cakupan vaksinasi booster yang masih tergolong rendah.

Hal ini disampaikan Bupati saat membuka kegiatan Rapat Koordinasi dan Sosialisasi Vaksinasi Covid-19 Dosis Lanjutan (Booster) di Aula H. Madilaoe ADT Lantai III Kantor Bupati Sumbawa, Kamis (1/12).

Hadir pada kegiatan ini, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa beserta jajaran, Kepala Perangkat Daerah, Perwakilan TNI-POLRI serta Camat se-Kababupaten Sumbawa.

BACA JUGA  Rafiq Yakin Ganjar-Mahfud Mampu Menjawab Persoalan Bangsa 

Menurut Bupati, vaksinasi booster perlu terus dimasifkan, karena tingkat imunitas yang terbentuk dari vaksin dosis 1 dan 2 bisa mengalami penurunan. Bupati berharap melalui kegiatan ini dapat dirumuskan berbagai strategi yang tepat untuk meningkatkan cakupan vaksinasi booster, termasuk anggaran yang dibutuhkan.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumbawa, Junaedi, S.Si., M.Si., Apt dalam laporannya menyebutkan, persentase capaian vaksinasi dosis 1 di Kabupaten Sumbawa sudah mencapai 96,25%, dan dosis 2 sebesar 83,31%. Selanjutnya untuk vaksinasi dosis lanjutan (booster), berdasarkan data manual per tanggal 29 november 2022, vaksinasi booster bagi masyarakat umum baru mencapai 37,40%, sedangkan untuk nakes sudah mencapai 111,17%.

BACA JUGA  Bupati Sumbawa Tetapkan Tiga Sekolah Adiwiyata Tingkat Kabupaten

Disebutkan bahwa target vaksinasi dosis lanjutan (booster) di Kabupaten Sumbawa adalah minimal 70% dari jumlah sasaran guna mendapatkan herd immunity (kekebalan kelompok) secara penuh. Target ini diharapkan dapat terpenuhi di akhir bulan Desember 2022.(SS)

Share :

Baca Juga

Politik dan Pemerintahan

PDIP Sumbawa Fokus Penguatan UMKM dan Kompetensi Anak Muda di Juran Alas

Politik dan Pemerintahan

PLN Terima Penghargaan Indonesia Green Awards 2023

Politik dan Pemerintahan

Ketua Fraksi PAN Sumbawa, Ida Rahayu, S.AP Mengucapkan Dirgahayu Kabupaten Sumbawa ke-64

Politik dan Pemerintahan

Bawaslu Kabupaten Sumbawa Mengucapkan Terima Kasih

Politik dan Pemerintahan

Rumah Kepala Samsat Sumbawa Terbakar

Politik dan Pemerintahan

Sumbawa Raih Penghargaan Kabupaten Peduli HAM 2023

Politik dan Pemerintahan

Penuhi Hak Pemilih, Masyarakat Pindah Domisili Diminta Aktif Melaporkan Diri ke Petugas PPS

Politik dan Pemerintahan

Dorong Transformasi Digital di Sumbawa, Bupati Buka Pelatihan Government Transformation Academy
error: Content is protected !!