iklan

Home / Politik dan Pemerintahan

Senin, 19 Desember 2022 - 15:49 WIB

Sumbawa Terima Penghargaan Sebagai Kabupaten Informatif

Sumbawa Besar (Sumbawasatu.com)-Pemerintah Kabupaten Sumbawa kembali mendapatkan penghargaan sebagai Kabupaten Informatif dari Komisi Informasi Provinsi NTB. Penghargaan ini diserahkan langsung oleh Wakil Gubernur NTB dan diterima langsung oleh Asisten III Setda Kabupaten Sumbawa mewakili Bupati Sumbawa di Selaparang Ballroom Hotel Lombok Raya Mataram, Senin (19/12/2022).

 

Anugerah ini merupakan apresiasi oleh lembaga yang dibentuk pemerintah melakukan penilaian atas sejauh mana sebuah badan publik dalam hal ini Pemerintah Kabupaten Sumbawa berupaya untuk mengimplementasikan Undang-undang No.14/2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik yang muaranya menjamin setiap warga negara khususnya masyarakat Kabupaten Sumbawa mendapat hak atas informasi publik tentang pengelolaan pemerintahan daerah. Pemkab Sumbawa meraih penghargaan sebagai Kabupaten Informatif urutan kelima dengan meraih poin 95.44. “Ini menunjukan adanya peningkatan dari tahun sebelumnya dimana kita masih berada pada peringkat enam dengan meraih poin 90,74,” ungkap Plt Kepala Dinas Kominfotik Kabupaten Sumbawa, Jufrie, S.Si., MM, Senin (19/12).

BACA JUGA  Paling Dekat dengan Presiden, Jarot -Ansori Siap Datangkan Lebih Banyak Program ke Sumbawa

 

Penghargaan tersebut sambung Jufrie, diberikan kepada badan publik yang telah memenuhi kualifikasi dengan tiga tahap pengujian yaitu SAQ (Self Assessment Questionnaire), visitasi dan verifikasi data serta pemaparan upaya dan inovasi pelayanan informasi publik. Sedangkan dalam penilaiannya sendiri dengan melihat indicator pengembangan website (www.ppid.sumbawakab.go.id), indicator pengumuman informasi publik, indicator pelayanan informasi public serta indicator penyediaan informasi publik.

Setelah melakukan penilaian berdasarkan indikator-indikator yang sudah ditetapkan dengan keputusan Komisi Informasi tersebut maka ditetapkanlah kategori dengan skala nilai yakni badan publik informative memiliki skala nilai 90-100, menuju informative 80-89,9, cukup informative 60-79,9, kurang informative 40-59,9 dan tidak informative dengan skala nilai 0-39,9.

BACA JUGA  Pjs. Bupati Sumbawa Tinjau Pelayanan Kesehatan Gratis dan Serap Aspirasi Pendidikan di Moyo Utara

Jufrie menyatakan patut berbangga dengan ditetapkannya Sumbawa sebagai Badan Publik Informatif oleh KI NTB yang peringkatnya lebih baik dari sebelumnya. Namun diakuinya masih banyak kekurangan yang perlu perbaikan dan inovasi lebih lanjut, sehingga keterbukaan informasi publik di Kabupaten Sumbawa kedepannya semakin baik dan mudah diakses oleh masyarakat. Dengan sendirinya tingkat kepercayaan masyarakat meningkat sehingga mendorong partisipasi untuk ikut terlibat dalam setiap program dan kebijakan yang digagas Pemda demi kesejahteraan masyarakat. “Keterbukaan informasi publik ini bukan hanya melulu menyampaikan informasi kepada masyarakat tetapi lebih penting dari itu adalah merupakan bentuk pertanggungjawaban kinerja pemerintah. Jadi sehebat dan sebagus apapun program serta kinerja kita, kalau kita tidak terbuka atau tertutup dalam pengelolaannya maka akan menjadi sia-sia dikarenakan akan hilangnya kepercayaan masyarakat,” tandasnya. (SS)

Share :

Baca Juga

Politik dan Pemerintahan

Selain SJP Lito, Pemda juga Tangani Ruas Jalan Penyaring-Labuh Sawo

Politik dan Pemerintahan

Bupati  Siap Lepas Kontingen Porprov Sumbawa

Politik dan Pemerintahan

Survei Presisi, Elektabilitas Rohmi-Firin Tertinggi di Lombok Timur

Politik dan Pemerintahan

Emak-Emak di Nijang Kompak Dukung Mo-BJS 

Politik dan Pemerintahan

Ketua DPRD Sumbawa Nilai Program Upland Mampu Tingkatkan Kesejahteraan Petani

Politik dan Pemerintahan

Wabup Sumbawa Serahkan Bantuan Sembako ke Korban Banjir Buer

Politik dan Pemerintahan

Antisipasi Kasus DBD, Dikes Sumbawa Ajak Masyarakat Jadi Jumantik

Politik dan Pemerintahan

Penurunan Angka Stunting Wabup Sumbawa: Pentingnya Sinergitas Semua Pihak
error: Content is protected !!