iklan

Home / Politik dan Pemerintahan

Selasa, 25 Juni 2024 - 11:10 WIB

Tindak Lanjuti LHP BPK, Inspektorat Sumbawa Bentuk Tim Khusus

Sumbawa Besar (Sumbawasatu.com)-

Terkait tindak lanjut Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) atas LKPD 2023, Wakil Inspektur, Inspektorat Sumbawa, I Made Patriya,S. AP., di ruang kerjanya menyampaikan LHP BPK merekomendasikan kepada Bupati Sumbawa untuk memerintahkan Inspektur melakukan pemeriksaan khusus terhadap Kegiatan belanja barang dan jasa di 55 Organisasi Perangkat Daerah (OPD), 18 OPD Puskesmas dan Rumah Sakit yang belanja barang dan jasanya tidak diyakini kewajarannya.

Dalam menindaklanjuti hal ini, ungkapnya, Inspektorat sudah membentuk tim khusus. Tim ini nantinya secara road show dan secara marathon memanggil semua OPD-OPD yang berkaitan dengan LHP BPK tersebut.

BACA JUGA  Persoalan Harga Jagung, Haji Mo Berencana Bangun Pabrik PakanĀ 

“Inspektorat sudah membentuk tim khusus, yang mana tim ini sejak kemarin secara road show dan secara marathon sudah memanggil semua OPD-OPD dan masih berlanjut sampai hari ini dengan memanggil camat-camat. Besok kepala Puskesmas dan terakhir kepala Rumah sakit. Ini bertujuan untuk melakukan penelusuran dan memeriksa SPJ kegiatan, barang dan jasanya. Dari sini terlihat, bahwa tim khusus masih dalam proses penelusuran dan pemeriksaan,” ujarnya.

BACA JUGA  Baliho Rohmi-Firin Hilang dan Rusak di Sejumlah Titik di Sumbawa

Made menambahkan, berita atau informasi yang beredar di masyarakat yang mengatakan adanya SPJ fiktif itu tidaklah benar. Karena LHP tidak mengatakan demikian, melainkan hanya memerintahkan Inspektorat untuk melakukan pemeriksaan khusus terhadap Kegiatan belanja, barang dan jasa di beberapa OPD.

“Terkait pengembalian kelebihan belanja makan dan minum sudah ada progres yang mana minggu lalu ada pengembalian Rp 1.7 miliar dari total Rp 3 miliar lebih yang diusahakan selesai sebelum 60 Hari,” jelasnya.(ind/*)

Share :

Baca Juga

Politik dan Pemerintahan

Selain SJP Lito, Pemda juga Tangani Ruas Jalan Penyaring-Labuh Sawo

Politik dan Pemerintahan

Pemda Sumbawa Berkomitmen Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

Politik dan Pemerintahan

Tata Kelola Pengadaan ASN Terbaik, Kemenkumham Terima Penghargaan dari Menpan RB

Politik dan Pemerintahan

Gahtan Realisasikan Ratusan Ekor Ternak Tahun 2023 Ini

Politik dan Pemerintahan

Dinilai Rendah Hati dan Merakyat, Warga Karang Dima Harapkan Mo-BJS Pimpin Sumbawa

Politik dan Pemerintahan

Kades Kakiang Ajak PendukungnyaDukung Jarot-Ansori

Politik dan Pemerintahan

Diberangkatkan, 35 Orang Ikuti Program Balik Mudik Gratis Satlantas Polres Sumbawa

Politik dan Pemerintahan

Realisasikan Janji Kampanye, Mo-Novi Tambah Mobil Ambulan Desa 2024
error: Content is protected !!