Home / Ragam

Sabtu, 10 Agustus 2024 - 21:32 WIB

Imigrasi Sumbawa Gelar Baksos Sambut Hari Bhakti Pengayoman ke-79

Sumbawa Besar (Sumbawasatu.com)-

Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sumbawa Besar melaksanakan kegiatan bakti sosial (Baksos) ke Rumah Yatim Piatu dan Dhuafa Putri An-Nisa di Kecamatan Sumbawa.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Imigrasi Sumbawa Besar, Putu Agus Eka Putra. Kegiatan ini juga diikuti oleh Dharma Wanita Persatuan Kantor Imigrasi Sumbawa Besar.

Kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam menyambut peringatan Hari Bhakti Pengayoman ke-79.

Kegiatan bakti sosial ini merupakan perwujudan kepedulian sosial Kantor Imigrasi Sumbawa Besar kepada masyarakat yang membutuhkan.

Diharapkan kegiatan bakti sosial ini dapat menambah tali persaudaraan serta menumbuhkan rasa kepedulian yang lebih terhadap sesama.

BACA JUGA  MXGP Samota 2023, Wabup Tekankan Pajak Wajib Dibayar

“Kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian jajaran Kementerian Hukum dan HAM. Melalui kegiatan ini juga diharapkan dapat menumbuhkan nilai dan kepekaan sosial dalam diri setiap Insan Pengayoman,” ujar Putu.

Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham NTB, Parlindungan, juga berpesan agar seluruh insan pengayoman dapat meningkatkan rasa kepedulian kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan peringatan 79 tahun Kemerdekaan RI dan juga Hari Pengayoman ke 79 tahun 2024, ini menjadi kegiatan serentak dilaksanakan oleh seluruh satuan kerja Kemenkumham di tingkat pusat dan daerah, semoga dapat meningkatkan rasa kepedulian seluruh insan pengayoman khususnya di wilayah Kemenkumham Nusa Tenggara Barat,” ujar Parlindungan.

BACA JUGA  1.293 Orang Asing Diperiksa Dalam Operasi Jagratara, 185 Diproses Hukum

Peringatan Hari Pengayoman Ke-79 akan dilaksanakan tanggal 15 Juli hingga 19 Agustus 2024 dengan tema “Mengabdi untuk Negeri Menuju Indonesia Emas 2045″. Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly, berharap Hari Pengayoman sebagai momentum untuk introspeksi dan melihat kembali sejarah panjang perjalanan dan perkembangan Kemenkumham agar dijadikan pelajaran dan pijakan dalam menetapkan tujuan di masa depan.

“Dalam rangkaian peringatan Hari Pengayoman Tahun 2024, kita akan melaksanakan rangkaian kegiatan yang diawali dengan doa bersama untuk negeri, bakti sosial, dan layanan publik secara serentak, baik di pusat maupun wilayah, dengan penuh hikmat, sederhana, dan tanpa mengurangi makna,” jelasnya.(ind/*)

Share :

Baca Juga

Ragam

Peringatan Hari Bhayangkara, Kakanim Perkuat Sinergitas dengan Kapolres dan Dandim

Ragam

Dukung Ketahanan Pangan Nasional, Polres Sumbawa Panen Raya Jagung di Lunyuk

Ragam

Pemerintah Akan Serahkan Penghargaan Kabupaten/Kota Peduli HAM pada Hari HAM Sedunia

Ragam

Hadi ke 72 NW dan Mukernas PBNW 2025 Digelar Serentak di Mataram

Ragam

Imigrasi Deportasi 13 WNA Taiwan

Ragam

Jasa Raharja Jamin Seluruh Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Beruntun di Puncak Bogor

Ragam

Kemenkumham Terima Penganugerahan dari BPS

Ragam

Tekan Angka Kecelakaan, Jasa Raharja Dorong Turis Mancanegara di Bali Disiplin Berlalu Lintas 
error: Content is protected !!