Home / Politik dan Pemerintahan

Sabtu, 21 September 2024 - 21:24 WIB

Mimpi yang Terwujud, Guru Honor di Utan Dapat Umroh Gratis di Jalan Sehat Mo-BJS

Sumbawa Besar (Sumbawasatu.com)-

Mimpi Hidayatullah (27) untuk ke tanah suci Mekah bakal terwujud. Menyusul namanya diumumkan panitia sebagai pemenang hadiah umroh pada kegiatan Jalan Sehat Mo-BJS di Taman Kecamatan Utan, Sabtu, 21 September 2024 pagi.

Tubuhnya seketika gemetar, air matanya mengalir. Ibu satu anak yang beralamat di Dusun Galak Jango, Desa Bale Berang itu tidak kuasa berjalan menuju panggung utama.

Diselimuti rasa haru, karena tidak menyangka akan mendapatkan hadiah utama pada kegiatan yang digelar pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Sumbawa, Mahmud Abdullah dan Burhanuddin Japar Salam (Mo-BJS) itu.

BACA JUGA  Konsisten Dorong Transisi Energi, PLN Raih Penghargaan Internasional The Best Green Loan

“Bahagia sekali. Selama ini saya tidak pernah dapat hadiah kalau ada acara seperti ini. Alhamdulillah hari ini seperti mimpi,” ucapnya gemetar.

Sebagai seorang guru honor di salah satu MTsN di Kecamatan Utan, Hidayatullah hanya mampu bermimpi untuk berangkat ke Tanah Suci. Namun tidak disangka, Jalan Sehat MO-BJS membuat mimpi itu menjadi kenyataan.

“Saya pernah bermimpi untuk berangkat umroh ke Tanah Suci, tapi apalah daya tidak mampu. Tadi saya diajak pulang duluan sama orang tua, tapi saya bilang tunggu dulu sampai acaranya selesai siapa tahu ada nama kita keluar. Untung ada teman yang mau ikut nunggu. Saya tidak sangka dapat umroh ini,” ceritanya.

BACA JUGA  Penataan Dermaga dan TPI Labuhan Terata, Upaya Pemda Sumbawa Optimalkan Potensi Perikanan 

Ia berjanji akan mendokan yang terbaik untuk MO-BJS saat menjalankan ibadah umroh nanti. Ia juga akan mengajak seluruh keluarga dan teman-temannya untuk memilih MO-BJS pada 27 November nanti.

“Nanti saya akan mendoakan MO-BJS menjadi Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa. Pulang dari sini saya akan ajak semua keluarga dan teman-teman saya untuk memilih Mo BJS, karena banyak peluang dari program-programnya,” pungkasnya.(ind/r)

Share :

Baca Juga

Politik dan Pemerintahan

Bawaslu Sumbawa Mengucapkan Selamat dan Sukses Telah Dilantiknya 929 PTPS Pilkada Serentak 2024

Politik dan Pemerintahan

Kemenkumham Raih Penghargaan Terbaik I ITKP di Anugerah Pengadaan 2023

Politik dan Pemerintahan

Pastikan SDA Mensejahterakan, Pjs. Bupati Sumbawa Tandatangani MoU Bersama Pjs. Bupati KSB 

Politik dan Pemerintahan

PKS Sumbawa Langsung Bergerak Sambut Instruksi DPP dan DPW

Politik dan Pemerintahan

Bawaslu Sumbawa “Jango Partai”

Politik dan Pemerintahan

H. Mo Janjikan Segera Perbaiki Jalan di Sangoro

Politik dan Pemerintahan

Sumbawa Dapat 9,6 Miliar DAK untuk Infrastruktur Pertanian

Politik dan Pemerintahan

Silaturrahmi H. Musyafirin di Sumbawa Membakar Semangat Relawan Menuju Deklarasi
error: Content is protected !!