Sumbawa Besar (Sumbawasatu.com)-
Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Sumbawa menggelar rapat konsolidasi dan evaluasi, rapat ini dilaksanakan menyambut acara tasyakuran kemenangan pasangan Jarot-Ansori pada kontestasi Pilkada 2024 lalu. Acara yang digelar di Kantor DPC Gerindra Sumbawa dihadiri oleh jajaran pengurus partai, perwakilan organisasi sayap Gerindra, dan para calon legislatif (caleg) yang berlaga di Pileg 2024 lalu.
Dalam agenda tersebut ikut hadir Pimpinan Cabang Perempuan Indonesia Raya (PIRA), Persatuan Purnawirawan Indonesia Raya (PPIR), serta Tunas Indonesia Raya (TIDAR). Kehadiran mereka menunjukkan komitmen bersama dalam memperkuat soliditas partai dan mengawal Program-program dimasing-masing wilayahnya.
Ketua DPC Partai Gerindra Sumbawa, Drs. H. Mohamad Ansori yang juga sebagai Wakil Bupati Sumbawa terpilih menekankan pentingnya agenda ini sebagai upaya menjaga kekompakan internal partai serta memastikan kesiapan menghadapi tantangan ke depan.
“Rapat ini menjadi langkah penting untuk mempersiapkan Partai Gerindra dalam mengawal jalannya pemerintahan dengan semangat yang solid dan fokus,” ujarnya.
Dengan semangat gotong royong dan kerja sama yang kuat, Partai Gerindra Sumbawa optimistis dapat terus berkontribusi positif bagi pembangunan daerah sekaligus meraih hasil maksimal pada pemilu mendatang.
Dikatakan, masih ada suasana euforia atas kemenangan meraih sukses pilkada 2024, dengan kemenangan mutlak.
“Semakin tinggi kedudukan pangkat dan jabatan seseorang, anginnya semakin kencang pula. Dalam posisi ini kita wajib bersyukur menyambut kemenangan dengan menempatkan diri agar partai Gerindra makin dicintai masyarakat,” ungkapnya.
Ditambahkan, seluruh kader partai diminta untuk menyelaraskan keharmonisan seluruh tim yang mendukung, dengan mengelola komunikasi dengan partai koalisi maupun yang bukan partai koalisi.
“Semua pengurus DPC, PAC lebih fokus mengawal program kerja program unggulan jangan berebut, jangan disibukkan oleh kegiatan diluar tujuan partai, memenangkan hati dan pikiran rakyat itulah tujuan utamanya, sesuai pesan Pak Prabowo,” tandas H. Ansori. (S1)